SINDO-NTT.ID – ROTE NDAO
Sekolah merupakan suatu lembaga untuk belajar dan mengajar serta tempat menerima dan memberi pelajaran antara guru dan murid.
Sekolah akan bermutu jika terdapat pengakuan dan penilaian dari beberapa pihak yang berwenang, atau biasa disebut akreditasi sekolah.
Salah satunya dilakukan pemerintah melalui Badan Akreditasi Nasional (BAN). Pemerintah melakukan akreditasi untuk menilai kelayakan program pada satuan pendidikan, dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan nasional secara bertahap, terencana dan terukur.
Dengan menilai delapan aspek Standar Nasional Pendidikan (SNP), yaitu standar isi, standar proses, standar kompetensi lulusan, standar pendidikan dan tenaga kependidikan, standar sarana prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian.
SMAN 1 Lobalain, sebagai salah satu sekolah di kabupaten Rote Ndao yang terus bergerak untuk mencapai standar mutu pendidikan yang ada. Hal itu sebagai langkah untuk memberikan jaminan kepada publik bahwa sekolah tersebut telah terakreditasi dan menyediakan layanan pendidikan yang memenuhi standar akreditasi nasional.
Saat ditemui pada hari Senin (09/01/2023) kepala SMA N 1 Lobalain, Jermias Manafe, S,Pd menjelaskan berdasarkan pertimbangan ketua badan Akreditasi Nasional sekolah/Madrasah memutuskan dengan Nomor. 1885/ BAN- SM/SK/2022. sejak tanggal 6 Desember 2022, SMAN 1 Lobalain berhasil mencapai Akreditasi ( A ) dengan nilai 94
Ia mengaku kalau pihak sekolah senang atas prestasi yang diraih oleh sekolahnya. Sebab, capaian ini perlu disyukuri bersama, karena proses pendidikan yang dilaksanakan di SMAN 1 Lobalain dinyatakan telah sesuai standar yang ditetapkan BAN dengan kategori A.
“Puji Tuhan, ini merupakan tugas pertama yang telah di selesaikan ketika pertama kami memimpin disini. Mudah-mudahan dengan atas raihan ini bisa memotivasi kami untuk lebih menjadikan sekolah ini berprestasi, utamnya segenap guru-guru atas dedikasinya di SMAN 1 Lobalain” ucapnya.
Dikatakannya, untuk tetap mempertahankan akreditasi tipe A yang telah diraih ini, pihaknya akan terus berupaya memajukan serta meningkatkan segala pelaksanaan kegiatan berbagai proses pendidikan di sekolah setempat.
“Peringkat yang diraih saat ini tentunya menjadi cambuk bagi kami selaku pihak sekolah. Karena, kami harus bisa terus mempertahankannya, apapun yang kami lakukan adalah untuk kebaikan dan kemajuan pendidikan di Kabupaten Rote Ndao,” ujarnya (Tim)















